Pengikut

Selasa, 15 Oktober 2019

Halal atau Haram? Inilah hukum fakta memakan telur lebah



Dari beberapa mulut yang menyampaikan sampai masuk ke celah menuju gendang telinga, mereka mengatakan bahwa telur lebah itu haram dimakan. Di lain sisi, orang percaya telur lebah memiliki sejuta khasiat bagi pengobatan.

Jadi mana yang benar?

Al Yarqah atau bayi serangga adalah ulat yang masih dalam masa pertumbuhan atau masa peralihan sebelum menjadi serangga sepenuhnya. Tahapan menjadi yarqah pada lebah adalah pada saat pecahnya telur lalu keluar yarqah kecil berbentuk bulat lonjong, belum punya kaki dan mata, warnanya putih.

Makhluk itu yang sering kali jadi polemik di masyarakat setempat. Baik atau buruk, halal atau haram, masih sering dipertanyakan.

Kata ustadz yang mengajar, beliau berkata, "tidak boleh mengonsumsinya, karena haram. Kalau pun untuk obat itu diperbolehkan, tapi zaman sekarang kan sudah ada obat dokter, kenapa tidak?"

Namun menurut tetua terdahulu, telur lebah seperti itu sudah biasa dikonsumsi untuk bahan pengobatan. Atau sering kali dijadikan bahan makanan yang mengandung banyak manfaat.

Sebuah kaidah mengatakan:

أن كل ما نهي عن قتله فلا يجوز أكله، إذ لو جاز أكله جاز قتله.

“Bahwa semua yang dilarang membunuhnya maka tidak boleh dimakan, karena jika boleh memakannya maka boleh membunuhnya”.

Abu Daud (5267) telah meriwayatkan dari Ibnu Abbas berkata:

  إِنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نَهَى عَنْ قَتْلِ أَرْبَعٍ مِنَ الدَّوَابِّ: النَّمْلَةُ، وَالنَّحْلَةُ، وَالْهُدْهُدُ، وَالصُّرَدُ

وصححه الألباني.

“Sungguh Nabi –shallallahu ‘alaihi wa sallam- telah melarang untuk membunuh 4 binatang: semut, lebah, hud-hud dan burung jenis shurad”. (Dishahihkan oleh Albani)

Begitu pula mengonsumsi yarqah termasuk dalam kategori mengkonsumsi ulat dan serangga. Hukum asalnya tidak boleh atau haram, apalagi jika diniatkan untuk dikonsumsi. Karena yarqah tidak termasuk makanan atau buah yang tumbuh.


Source [https://islamqa-info.cdn.ampproject.org]

6 komentar:

  1. Wah... Dulu aku pernah makan ini ka, waktu kecil. Aku emang gk sakit saat itu tp kebetulan ikut ke hutan sama ortu dan anak2 lain, nah nemu telur lebah ini, trus kita makan Krena memang ada khasiat nya, tpi gak tahu apa.
    Emmaaf lebah

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama aku juga kak yul, tp setelah tau jadi engga nhonaumsi lagi

      Hapus
  2. selama ini tau nya ..sarang lebah yang bisa dikonsumsi

    BalasHapus
  3. Makasih infonya mbak. Sangat bermanfaat

    BalasHapus

Ulasan Cerpen Cerita Remaja

ULASAN CERPEN Titik Buta karya Mgal Orientasi Cerpen yang berjudul Titik Buta ini adalah sebuah karya dari MGal dan berhasil tembus...